JellyPages.com

Rabu, 20 Maret 2013

Berita Yang Mengandung Unsur 5W+1H

Bus Trans jakarta tabark motor di simprug

Bus Transjakarta kembali menabrak sepeda motor di Flyover Simprug, Jalan Arteri Permata Hijau, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Satu orang wanita tewas seketika, sedangkan satu orang pria kritis akibat kecelakaan tersebut.


Berdasarkan informasi yang dihimpun, kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 19.22 WIB. Saat itu, pengendara sepeda motor Supra Fit warna hitam berplat B 6733 NCG tersebut menerobos ke jalur busway.

Namun, korban tidak menyadari dari arah belakangnya ada bus Transjakarta berplat B 7045 IV yang tengah melaju kencang. Alhasil, bus Transjakarta koridor 8 jurusan Harmoni-Lebak Bulus itu langsung menabrak motor korban.

"Pas masuk ketabrak dari belakang, yang cewek mental terus kelindas, yang cowok keseret masuk kolong bus sekitar 10 meter," kata seorang saksi mata, Junaedi (50), Rabu (13/3).

Kedua korban diketahui merupakan pasangan suami istri dan kini sudah dibawa ke RS Medika, Permata Hijau. Korban tewas diketahui bernama Fenti Handayani dengan kondisi perutnya robek hingga isinya terburai, sedangkan korban kritis diketahui bernama Haryatna dengan kondisi badan penuh luka.

Kecelakaan tersebut juga membuat arus lalu lintas dari Permata Hijau menuju Pondok Indah tersendat. Begitu juga dengan arus lalu lintas dari arah Lebak Bulus menuju Kebon Jeruk juga macet total karena warga menepi untuk melihat di lokasi kejadian. (aks)


  • What (Apa):  Apa peristiwa yang terjadi?
  • When (Kapan): Kapan peristiwa itu terjadi?
  • Where (Dimana): Dimana peristiwa itu terjadi?
  • Who (Siapa): Siapa korban dalam peristiwa itu?
  • Why (Mengapa): Mengapa peristiwa itu bisa terjadi?
  • How (Bagaimana): Bagaimana antisipasi agar peristiwa itu tidak terjadi lagi?

2 komentar: